Pilihhiro.com – Pertemuan penting antara tokoh masyarakat Melayu dan Calon Wali Kota Medan, Hidayatullah, S.E., berlangsung pada Sabtu malam, 8 Juni 2024, di AOBI Kafe, Medan. Acara tersebut menjadi momen bersejarah bagi Hidayatullah, yang mendapatkan dukungan penuh dari tokoh-tokoh Melayu dalam pencalonannya untuk memimpin Medan periode 2024-2029.
Hidayatullah, yang memiliki garis keturunan Melayu dari Hamparan Perak, Deli Serdang, menjelaskan perjalanan hidup dan karier politiknya sejak kecil. Ia menempuh pendidikan dari Sekolah Dasar hingga Aliyah di Perguruan Al Washliyah, dan kemudian melanjutkan ke Fakultas Ekonomi di Universitas Sumatera Utara (USU). Karier politiknya pun cukup panjang, dimulai dari DPRD Deli Serdang, DPRD Provinsi Sumatera Utara, hingga saat ini sebagai anggota DPR RI dari Fraksi PKS.
Pengalaman luas Hidayatullah di dunia politik mendapat apresiasi dari H. Syarifuddin Siba, M.Hum, salah satu tokoh masyarakat Melayu yang hadir. Siba memberikan dukungan penuh terhadap pencalonan Hidayatullah, menyatakan bahwa sosoknya sangat tepat untuk memimpin Medan.
“Ke-Melayuan beliau sudah tidak diragukan lagi. Harapan kami, jika terpilih, Hidayatullah dapat memperbaiki ekonomi masyarakat, terutama di kawasan utara Medan, yang kerap mengalami ketimpangan dibandingkan kecamatan lain,” ujarnya.
Siba juga menyoroti potensi wisata di Medan Utara yang belum tersentuh oleh pemerintah, berharap Hidayatullah dapat membawa perubahan yang signifikan di sektor tersebut.
Pertemuan ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting lainnya, termasuk Sri Wahyuni, Safrida Fitri, Hefriansyah Noor, dan Tengku Muchairad. Semua berharap Hidayatullah mampu menjadikan Medan sebagai kota modern yang tetap religius dan berbudaya, serta mampu merangkul semua lapisan masyarakat.
Dengan dukungan masyarakat Melayu dan berbagai elemen lainnya, Hidayatullah semakin mantap melangkah dalam kontestasi Pilkada Medan 2024. (*)