Pilihhiro.com – Politisi senior dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Sumatera Utara, Brilian Moktar, secara terbuka mendukung rencana pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan, Hidayatullah dan Yasyir Ridho Loebis (HIRO), untuk menaikkan gaji Kepala Lingkungan (Kepling) hingga Rp 5 juta. Pernyataan Brilian disampaikan melalui media sosial dan menjadi sorotan publik seiring dengan makin intensnya kampanye Pilkada Medan 2024.
Dalam komentarnya, Brilian menekankan bahwa kesejahteraan Kepling harus diperhatikan secara serius, mengingat peran vital mereka sebagai ujung tombak pelayanan publik di tingkat lingkungan.
“Setuju, itu, bung. Kenaikan gaji Kepling ini sudah tepat. Jeritan para Kepling harus didengar. Di masa lalu, seperti saat Bang Rahudman memimpin, perhatian terhadap Kepling cukup besar. Saya sangat mendukung langkah HIRO untuk menaikkan gaji mereka, karena ini akan mendorong Kepling bekerja lebih baik dan profesional,” ungkap Brilian Moktar.
Brilian juga menekankan bahwa dengan kenaikan gaji, para Kepling diharapkan mampu menjaga amanah dan bertanggung jawab dalam menjalankan tugas mereka.
“Kepling harus profesional. Kalau sudah mendapat gaji yang layak, mereka harus bekerja sungguh-sungguh dan tidak mencari keuntungan pribadi dari warga. Mereka juga seharusnya berasal dari warga setempat, sehingga lebih memahami kebutuhan lingkungan,” tambah Brilian.
Rencana kenaikan gaji Kepling yang diusulkan oleh pasangan HIRO mendapatkan beragam respons dari masyarakat.
Sebagian besar Kepling menyambut baik wacana ini, dengan harapan bahwa peningkatan gaji akan meningkatkan motivasi dan kinerja mereka dalam melayani warga.
Namun, ada juga sejumlah kalangan yang menyampaikan keraguan, terutama terkait apakah kenaikan tersebut dapat meningkatkan kualitas pelayanan.
Di sisi lain, anggota DPRD Kota Medan, Datuk Iskandar Muda, sebelumnya juga menyatakan dukungannya terhadap rencana tersebut.
Ia menjelaskan bahwa gaji Kepling yang saat ini berada di angka Rp 3,2 juta masih tergolong rendah, bahkan di bawah Upah Minimum Kota (UMK) Medan.
“Beban kerja Kepling itu sangat besar. Mereka menjadi garda terdepan dalam urusan keamanan, kebersihan, dan pelayanan masyarakat. Jadi wajar jika gaji mereka dinaikkan, asalkan disesuaikan dengan kemampuan anggaran daerah,” ujar Iskandar.
Sementara itu, pasangan HIRO melalui Yasyir Ridho Loebis menyampaikan bahwa program kenaikan gaji Kepling ini merupakan bagian dari visi mereka untuk meningkatkan kualitas pelayanan di tingkat lingkungan.
Yasyir menekankan bahwa dengan gaji yang layak, Kepling akan lebih fokus dan termotivasi dalam menjalankan tugasnya.
“Kami percaya, Kepling adalah ujung tombak pemerintah di tengah masyarakat. Dengan menaikkan gaji mereka, kami ingin memastikan bahwa mereka memiliki kesejahteraan yang cukup sehingga bisa bekerja lebih baik untuk masyarakat,” kata Yasyir Ridho.
Rencana HIRO untuk menaikkan gaji Kepling hingga Rp 5 juta diprediksi akan menjadi salah satu isu utama dalam kampanye Pilkada Medan 2024.
Dukungan dari tokoh-tokoh seperti Brilian Moktar dan sejumlah anggota DPRD Kota Medan semakin menguatkan posisi pasangan HIRO dalam kontestasi politik ini.
Di tengah pro-kontra yang ada, masyarakat kini menantikan apakah program tersebut akan benar-benar terealisasi jika pasangan HIRO terpilih sebagai pemimpin Kota Medan. (*)
Sumber: orbitdigitaldaily.com